Artikel
Helcurt merupakan hero Assassin yang memiliki Burst Damage yang sangat tinggi, dan juga mempunyai Skill Silent yang cukup meresahkan untuk lawannya.
Dengan kemampuan yang dimilikinya, sudah pasti Helcurt menjadi hero yang sulit untuk dilawan. Apalagi hero satu ini memiliki Ultimate yang dapat membuat tim musuh kehilangan vision, sehingga memudahkan Helcurt mengalahkan lawannya.
Namun kamu tidak perlu takut jika berhadapan langsung dengan Helcurt di dalam permainan. Karena kamu dapat menggunakan item-item counter untuk mengalahkannya dengan sangat mudah.
Nah, di artikel kali ini, UPOINT.ID akan membahas mengenai beberapa item terbaik yang bisa diandalkan untuk meng-counter Helcurt di Mobile Legends. Mau tau apa saja item yang bisa counter Helcurt Mobile Legends? Yuk, langsung simak aja artikel berikut ini.
Rekomendasi item pertama yang bisa kamu andalkan untuk menahan serangan yang diberikan oleh Helcurt adalah Twilight Armor. Sebagai item Defense anti Burst Damage, Twilight Armor sangat cocok untuk menahan kemampuan Burst Damage yang dimiliki oleh Helcurt.
Item ini juga memiliki efek pasif yang sangat penting yaitu dapat mengurangi Physical Damage yang diberikan oleh Helcurt. Jadi dengan kamu menggunakan item ini akan membuat Damage serangan dari Helcurt menjadi berkurang.
Nah, item terbaik selanjutnya yang bisa untuk counter Helcurt adalah Winter Truncheon. Winter Truncheon adalah item Magic yang sangat cocok digunakan oleh hero Mage untuk menghidari serangan yang diberikan oleh Helcurt.
Karena Winter Truncheon ini merupakan item yang bisa diaktifkan. Jika item ini aktif, kamu akan menerima efek kebal dari serangan yang diberikan oleh Helcurt selama beberapa saat.
Hal ini akan membuat Helcurt menjadi kesulitan untuk melawan pengguna item Winter Truncheon.
Jika sebelumnya ada item aktif Magic yang bisa counter Helcurt yang membuatnya kesulitan, selanjutnya ada item aktif yang cocok digunakan oleh hero Marksman yang bisa counter Helcurt dan tidak kalah untuk membuatnya kesulitan.
Jika kamu menggunakan hero Marksman dan bertemu dengan hero Assassin yang bertipe Burst Damage seperti Helcurt yang sangat mudah untuk mengalahkan kamu, kamu wajib untuk menggunakan item Wind of Nature.
Karena item ini akan membuat kamu menjadi kebal terhadap Physical Damage yang diberikan oleh Helcurt selama beberapa saat. Nah, kamu harus menggunakan item ini di waktu yang tepat untuk menghindari serangannya.
Seperti yang kita ketahui bahwa Helcurt ini dapat membunuh dengan sekali serangan saja. Namun kamu jangan khawatir, karena kamu bisa menggunakan item Antique Cuirass untuk meredam Damage yang diberikan oleh Helcurt.
Item ini cocok digunakan oleh hero Tank barisan depan karena item ini sangat cocok untuk meng-counter hero yang memiliki Damage Physical yang sangat tinggi seperti Helcurt.
Efek pasif dari item ini juga sangat penting karena dapat mengurangi Physical Damage yang diberikan oleh Helcurt selama beberapa detik, yang akan membuat kamu dapat menerima Damage lebih kecil yang diberikan oleh Helcurt.
Nah, item terakhir yang dapat untuk meng-counter Helcurt adalah Blade of the Heptaseas. Perlu kita ketahui juga bahwa Helcurt mempunyai darah yang sangat tipis dan sangat rentan untuk di Burst Damage kearahnya.
Jika kamu menggunakan hero Assassin dan bertemu dengan Helcurt dalam pertandingan, kamu bisa menggunakan item Blade of the Heptaseas untuk memberikan efek Burst Damage kepadanya.
Dengan menggunakan item Blade of the Heptaseas, kamu akan mengalahkan Helcurt dengan sangat mudah.
Nah, itulah beberapa item counter Helcurt yang terbaik di Mobile Legends yang bisa kamu gunakan di dalam permainan. Semoga bermanfaat ya!
Untuk kamu yang mau melakukan top up diamond Mobile Legends, bisa lakukan top up diamond Mobile Legends di UPOINT.ID ya.
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
Dapatkan Cashback hingga 12.000 Koin Shopee Beli Diamonds Apapun di UPOINT.ID Pakai SHopeePay!
>
04 Februari 2025
Dapatkan Cashback 90% hingga 12.000 GoPay Coins! Top Up Games Apapun Hanya di UPOINT.ID!
>
05 Februari 2025
Tim Flying Dutchman dari ITB Juarai Garena Game Jam: Back For Round 2!
>
05 Februari 2025
Garena Umumkan FFWS Global Finals 2025 akan Hadir di Indonesia!
>
05 Februari 2025
Promo FLASH SALE UPOINT.ID & H3ROStore! Dapatkan Bonus 50 Diamonds dalam bentuk Voucher dan Diskon Hingga Rp26.000 Diamonds menggunakan Pulsa Tri atau H3ROStore untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!
>
13 Februari 2025
6 Hero Terbaik Counter Helcurt di Mobile Legends
>
21 November 2021