Artikel
Fighter merupakan salah satu role di Mobile Legends yang punya kemampuan luar biasa. Hero Fighter biasanya dibekali dengan kemampuan luar biasa yang membuatnya sering ditakuti lawan, terutama hero Marksman lawan.
Nah, di artikel kali ini UPOINT.ID akan membahas mengenai hero Fighter terkuat di Mobile Legends yang ditakuti oleh user Marksman. Mau tau siapa aja hero-nya? Yuk, langsung simak aja artikel berikut sampai habis.
Rekomendasi hero Fighter yang sering ditakuti oleh user Marksman yang pertama adalah Yin. Seperti yang kita ketahui, Yin punya skill ultimate bernama My Turn yang membuatnya bisa memindahkan lawan ke dalam dimensinya.
Dengan kemampuan yang dimilikinya itu, Yin punya kendali penuh untuk bertarung 1 vs 1 dengan hero Marksman yang ia culik. Pastinya hero Marksman yang menghadapi Yin di dalam dimensi akan sangat kesulitan.
Chou merupakan salah satu hero serba bisa yang punya kemampuan luar biasa. Dengan kemampuan yang dimilikinya, Chou bisa keluar-masuk area pertempuran dengan sangat mudahnya.
Para user Marksman harus terus waspada ketika menghadapi Chou. Karena satu hal yang harus kamu tau, Chou adalah salah satu hero penculik terbaik di Mobile Legends.
Berbicara mengenai hero Fighter yang ditakuti oleh user Marksman, sudah pasti Zilong masuk di dalamnya. Hero Fighter ini punya Attack Speed yang sangat tinggi dan bisa digunakan untuk menghabisi hero Marksman dalam beberapa serangan saja.
Apalagi jika kamu menggunakan build Zilong terkuat di Mobile Legends, sudah pasti akan mudah menghabisi lawan dalam beberapa serangan saja.
Selanjutnya ada hero Jawhead yang sangat ditakuti oleh user Marksman karena hero ini punya skill bernama Ejector yang dapat melempar lawan ke arah yang ditentukan.
Tentu saja hal tersebut sangat dibenci oleh user Marksman karena pastinya, Jawhead akan selalu mengincar hero Marksman untuk dihabisi.
Nah, jika kamu belum memiliki hero Jawhead, kamu bisa melakukan top up diamond Mobile Legends terlebih dahulu untuk membelinya ya.
Terakhir ada hero Yu Zhong yang kita kenal sebagai salah satu hero Offlaner terkuat di Mobile Legends. Para user Marksman sangat benci ketika bertemu dengan Yu Zhong di dalam permainan.
Karena pada saat terjadi war atau teamfight, Yu Zhong bisa menyerang area backline tim lawan yang biasanya terdapat hero Mage atau hero Marksman.
Dengan adanya Yu Zhong, player Marksman pastinya harus memutar otak bagaimana cara mereka agar tidak dikunci oleh Yu Zhong.
Nah, itulah beberapa hero Fighter terkuat di Mobile Legends yang sangat ditakuti oleh user Marksman. Kira-kira ada hero yang sering jadi andalan kamu gak nih?
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
Daftar Tim yang Lolos Playoff M6 World Championship, Siapa Lawan RRQ?
>
02 Desember 2024
Jadi Makin Kuat! Ini Build Layla Revamp Tersakit di Mobile Legends
>
03 Desember 2024
5 Item Terbaik Counter Layla di Mobile Legends
>
03 Desember 2024
Brute Force Gagal Ikut Grand Finals PMGC, Ini Alasannya!
>
04 Desember 2024
Promo Sampai Akhir Tahun! Transaksi di UPOINT.ID dengan GoPay, Dapatkan Cashback 12.000 GoPay Coins!
>
04 Desember 2024
Sulit Ditembus! Ini 5 Hero Fighter Mobile Legends yang Kuat Untuk Defense High Ground
>
15 Maret 2024
Sulit Ditembus! Ini 5 Hero Fighter Mobile Legends yang Kuat Untuk Defense High Ground
>
15 Maret 2024
Sulit Ditembus! Ini 5 Hero Fighter Mobile Legends yang Kuat Untuk Defense High Ground
>
15 Maret 2024
Sulit Ditembus! Ini 5 Hero Fighter Mobile Legends yang Kuat Untuk Defense High Ground
>
15 Maret 2024
Auto Savage! 5 Hero Fighter Mobile Legends yang Mengandalkan Attack Speed Saat Bertarung
>
28 Februari 2024