Artikel
Solo rank merupakan hal yang sangat biasa dilakukan pemain di Mobile Legends. Memang terdapat kesulitan tersendiri ketika kita nekat untuk bermain solo rank. Terkadang, banyak juga pemain yang egois dan tidak ingin mengisi role hero dengan bagus. Bahkan, ada juga pemain yang bermain dengan tidak serius (troll).
Tak heran, jika banyak pemain solo rank Mobile Legends sering mendapatkan kekalahan, bahkan mengalami lose streak. Maka dari itu, untuk membuat perjalanan solo rank menjadi mulus, maka harus menggunakan hero yang bagus.
Nah, di artikel kali ini, UPOINT.ID akan membahas rekomendasi Hero Fighter Tersakit yang tentunya bisa kamu gunakan untuk Solo Rank di Mobile Legends. Mau tau siapa saja hero-nya? Yuk, simak artikel ini sampai habis.
Hero Fighter pertama yang sangat kuat untuk digunakan bermain solo rank yaitu Yu Zhong. Yu Zhong sangat kuat baik di early game maupun di late game, kamu bisa menggunakan hero ini secara barbar di segala situasi dan kondisi.
Yu Zhong juga mempunyai kemampuan Durability yang tinggi serta dapat memulihkan HP 6% berkat skill Cursing Touch (Skill Pasif), dan mendapatkan Movement Speed tambahan ketika mencapai 5 stack kepada hero targetnya.
Yu Zhong mempunyai skill Black Dragon Form (Skill 4) yang mampu membuatnya berubah menjadi mode Black Dragon hingga 7 detik, dan ketika Yu Zhong berada pada mode Black Dragon, jumlah HP nya akan ditingkatkan secara drastis, keempat skill-nya akan diperkuat dan mobilitasnya akan dipercepat.
Balmond juga merupakan hero yang sangat bagus untuk solo rank di Mobile Legends. Hero ini bisa dijadikan seorang Fighter di Exp Lane, atau Jungler yang sangat kuat. Kemampuannya untuk bertahan di dalam war juga sangatlah tinggi.
Selain itu, Balmond bisa menghasilkan damage yang mematikan dan Balmond bisa meregenerasi HP ketika memberikan pukulan terakhir ke arah minion atau Hero musuh
Tentu hal ini membuat Balmond seringkali langganan pick ketika sedang solo rank. Bahkan di ranked sekalipun dirinya sudah mulai jarang di-banned yang mana cocok untuk kalian yang bermain solo tanpa team.
Martis merupakan salah satu hero Fighter tersakit di mobile legends yang cocok ketika sedang solo rank. Martis bisa mengambil role sebagai Jungler ataupun Exp Lane.
Alasannya adalah skill yang dimiliki martis bisa immune terhadap crowd control lawan. Selain kebal CC, pasif yang dimiliki martis yaitu meningkatkan attack speed menjadikan hero ini sangat kuat.
Dengan menggunakan Build Martis Tersakit membuat Martis semakin kuat dalam war jangka panjang sehingga meningkatkan potensi menang dalam war.
Lapu-Lapu merupakan salah satu hero Fighter terkuat dengan segala kekuatan luar biasa yang dimilikinya. Selain itu, Lapu-Lapu mempunyai kemampuan jangkauan serangan yang luas disertai Durability yang sangat kuat ketika sedang melakukan team fight.
Lapu-Lapu mempunyai kemampuan untuk melakukan inisiasi serangan lewat lini belakang musuh, tentu saja itu bisa membuat Marksman dan Mage musuh menjadi kesulitan untuk melakukan team fight.
Dirinya juga memiliki mobilitas tinggi yang membuat sulit ditangkap. Bermain tanpa team yang baik juga tidak begitu masalah baginya. Lapu-Lapu bisa memiliki impact tinggi dengan kontribusi team fight.
Chou bisa jadi hero Fighter Sidelane atau Tank. tentu hal ini membuatnya cukup konsisten untuk digunakan.
Dengan memiliki damage dan sustain tinggi berkat penggunaan build Chou Terbaik, Chou cukup kuat untuk digunakan ketika bermain solo rank di Mobile Legends.
Nah, itu dia Hero Fighter Tersakit untuk Solo Rank di Mobile Legends menurut UPOINT.ID. Kira-kira ada hero favorit kamu gak nih?
Oh ya, untuk kamu yang mau melakukan top up Mobile Legends, bisa lakukan top up diamond Mobile Legends di UPOINT.ID ya.
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
Dapatkan Cashback hingga 12.000 Koin Shopee Beli Diamonds Apapun di UPOINT.ID Pakai SHopeePay!
>
04 Februari 2025
Dapatkan Cashback 90% hingga 12.000 GoPay Coins! Top Up Games Apapun Hanya di UPOINT.ID!
>
05 Februari 2025
Tim Flying Dutchman dari ITB Juarai Garena Game Jam: Back For Round 2!
>
05 Februari 2025
Garena Umumkan FFWS Global Finals 2025 akan Hadir di Indonesia!
>
05 Februari 2025
Promo FLASH SALE UPOINT.ID & H3ROStore! Dapatkan Bonus 50 Diamonds dalam bentuk Voucher dan Diskon Hingga Rp26.000 Diamonds menggunakan Pulsa Tri atau H3ROStore untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!
>
13 Februari 2025