Langsung Tewas! Pakai 5 Hero Ini Untuk Counter Natan

 Artikel

 Hot

Langsung Tewas! Pakai 5 Hero Ini Untuk Counter Natan

26 Juli 2021 | by Contributor Upoint

Natan merupakan salah satu hero Marksman yang baru saja dirilis oleh Moonton. Hero ini memiliki kemampuan yang cukup unik, yakni saat Natan menyerang menggunakan basic attack-nya, serangan tersebut akan kembali lagi ke Natan yang mana hero lawannya menjadi terkena 2 kali hit dalam satu serangan. Damage yang dikeluarkan oleh basic attack-nya juga cukup besar yang mana itu bisa digunakan untuk membunuh lawannya. Selain itu, Hero ini juga memiliki kemampuan yang bisa memukul mundur lawan yang ingin mendekatinya.

Namun, dengan kemampuan yang dimilikinya tersebut, bukan berarti Natan tidak bisa dikalahkan oleh hero yang lain. Ada beberapa hero Mobile Legends yang bisa mengalahkan Natan dengan sangat mudah. Nah, pada kesempatan kali ini, UPoint.id akan memberikan daftar hero-hero terbaik yang bisa counter atau melawan Natan. Penasaran kan? yuk, langsung cek saja artikel berikut ini.

Rekomendasi Hero Counter Natan Mobile Legends

1. Aurora

Description
Salah satu hero Mage yang bisa counter Natan adalah Aurora, hero ini memiliki kemampuan yang bisa menghentikan atau mengunci pergerakan Natan dengan sangat mudah. Kemampuan tersebut berasal dari skill pasif miliknya, skill ini memberikan efek freeze selama beberapa detik kepada Natan.

Selain itu, Aurora juga memiliki skill ultimate yang bisa digunakan untuk membunuh Natan. Kamu bisa memaksimalkan skill Aurora dengan cara menggunakan build item yang tepat untuk Aurora agar Aurora dapat memberikan damage yang sakit ke Natan sehingga Aurora tidak hanya bisa mengunci pergerakan Natan, tetapi bisa juga melenyapkan Natan.

2. Helcurt

Description
Hero selanjutnya yang bisa counter Natan adalah Helcurt, hero Assassin ini bisa menculik Natan dengan sangat mudah, karena memiliki skill 3 yang mana skill ini berguna untuk mengurangi jarak pandang atau penglihatan Natan agar Natan tidak mengetahui posisi Helcurt. Skill 3 Helcurt juga dapat meningkatkan attack speed serta movement speed miliknya sehingga membuat Helcurt bisa mengejar Natan dengan sangat cepat saat Natan ingin melarikan diri.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan skill ultimate Helcurt untuk melarikan diri lho. Hero Helcurt juga mampu memberikan damage yang sangat sakit ke Natan dengan menggunakan skill 2 miliknya. Sedangkan untuk skill 1 Helcurt berguna untuk melakukan teleportasi ke arah yang kamu inginkan tetapi arah yang kamu inginkan masih dalam area skill 1 tersebut dan juga skill 1 Helcurt dapat memberikan efek silence ke Natan yang mana efek ini membuat Natan tidak bisa menggunakan skill miliknya. Gunakanlah combo skill Helcurt agar kamu bisa menghabisi Natan dengan cepat.

3. Balmond

Description
Salah satu hero Fighter yang bisa counter Natan adalah Balmond, hero ini memiliki mobilitas yang cukup baik, dimana kemampuan ini sangat berguna untuk mendekati Natan agar Balmond bisa memberikan damage yang sakit ke hero tersebut. Kemampuan Mobilitas yang baik itu berasal dari skill 1-nya Balmond, sedangkan damage yang sakit milik Balmond berasal dari skill 2-nya.

Hero ini juga merupakan salah satu hero yang telah di-buff oleh Moonton, yang mana setelah di-buff, durasi cooldown skill milik hero Balmond menjadi berkurang, membuat Balmond bisa melakukan spam skill ke Natan supaya Balmond bisa membunuh Natan dengan cepat menggunakan skill-nya tersebut

4. Akai

Description
Salah satu hero Tank yang bisa counter Natan adalah Akai, hero ini memiliki kemampuan yang bisa mengunci pergerakan Natan. Kemampuan tersebut berasal dari skill 3 miliknya, skill ini bisa memberikan efek knockback selama beberapa detik ke Natan yang berada sekitar Akai. Hero ini bisa mengunci pergerakan Natan dengan cara menabrakkan Natan ke tembok. Kamu bisa memanfaatkan skill ini untuk menunggu bantuan teman satu tim kamu agar kamu bisa lebih cepat membunuh Natan.

Kamu juga bisa menggunakan skill 3 tersebut untuk melindungi teman satu tim kamu agar teman satu tim kamu tidak terkena serangan Natan. Selain itu, hero Akai juga memiliki skill 1, skill ini membuat Akai bisa melompat ke area yang sudah ditentukan yang mana Akai bisa melompat dengan jangkauan yang cukup jauh dan juga lompatannya tersebut bisa menembus tembok. Skill ini bisa kamu gunakan untuk mengejar Natan atau melarikan diri dari kejaran Natan.

5. Zilong

Description
Selain Balmond, salah satu hero Fighter yang bisa digunakan untuk counter Natan adalah Zilong, walaupun hero ini jarang digunakan, ternyata Zilong memiliki kemampuan yang luar biasa. Zilong memiliki serangan basic attack yang sangat overpower yang membuat Zilong dapat memberikan damage sangat mematikan ke Natan dengan menggunakan kemampuannya tersebut. Hero ini juga memiliki kemampuan yang bisa digunakan untuk menculik Natan dengan mudah.

Kemampuan tersebut berasal dari skill 1 dan 2 milik Zilong. Skill 1 Zilong berguna untuk memberikan efek stun ke Natan selama beberapa detik serta memberikan damage yang cukup besar ke Natan. Selain itu, skill ini juga dapat digunakan untuk mengangkat Natan ke belakang Zilong. Sedangkan skill 2 Zilong berguna untuk mendekati Natan dengan sangat cepat asalkan Natan berada di dalam area skill ini. Kamu bisa menggunakan skill 2 milik Zilong terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan menggunakan skill 1-nya agar kamu bisa menculik Natan dengan mudah.

Tidak hanya memiliki skill 1 dan 2, Zilong juga memiliki skill 3 yang dapat meningkatkan movement speed sekaligus attack speed Zilong yang mana kemampuan skill 3 ini bisa digunakan untuk mengejar Natan yang ingin melarikan diri atau melarikan diri dari kejaran Natan. Kamu juga bisa memaksimalkan semua skill milik Zilong dengan cara menggunakan build item yang tepat untuk Zilong agar Zilong bisa dengan mudah melenyapkan Natan.

Nah, itulah lima hero yang bisa kamu gunakan untuk mengalahkan Natan. Dari kelima hero tersebut, hero mana nih yang akan kamu pakai untuk counter Natan?

Oh iya, Jika kamu ingin top up diamond Mobile Legends, bisa langsung pesan diamond Mobile Legends di UPoint.id.

Jangan lupa Follow Instagram UPoint.id dan Subscribe YouTube Channel UPoint eSport yaa....

KAMU JUGA BISA BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Trending Topics

5.000 Damage! Ini Build Suyou Tersakit di Mobile Legends

>

07 November 2024

ShopeePay x UPOINT.ID: Cashback November 2024 – Kesempatan Dapatkan 12.000 Koin Shopee!

>

11 November 2024

PROMO 11.11! Dapatkan Bonus 1888 Starstone GRATIS Setelah Top Up Token Honor of Kings!

>

11 November 2024

Tri x UPOINT.ID: Promo November! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Plus Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

13 November 2024

Siap untuk Bertanding! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid ID untuk M6 World Championship

>

15 November 2024

Related Topics

Jangan Takut! Ini 5 Hero Terbaik untuk Counter Natan di Mobile Legends

>

23 Februari 2024

Jangan Takut! Ini 5 Hero Terbaik untuk Counter Natan di Mobile Legends

>

23 Februari 2024

Build Natan Tersakit di Mobile Legends, Lawan Auto Rata!

>

16 Februari 2024

Mematikan! Ini Build Natan Jungler Tersakit Mobile Legends 2022

>

18 Desember 2022

Auto Jadi Lemah! Ini 5 Item untuk Counter Natan di Mobile Legends

>

23 November 2021