Artikel
Salah satu hero Tank terkuat di Mobile Legends yang saat ini sedang overpower adalah Edith. Edith punya kemampuan hebat yang membuatnya bisa jadi sangat mematikan di dalam permainan.
Nah, untuk kamu yang mau belajar menggunakan Edith, kali ini UPOINT.ID akan membahas mengenai tips menggunakan Edith Mobile Legends. Mau tau gimana cara pakai hero ini? Yuk, langsung simak aja artikel berikut ini.
Tips pertama untuk kamu yang mau belajar menggunakan Edith adalah dengan memahami terlebih dahulu seluruh skill yang dimiliki oleh Edith. Adapun skill-skill yang dimiliki oleh Edith antara lain adalah:
Skill Onward (Skill 2 Mode Phylax) milik Edith membuatnya bisa mengangkat lawan lalu dibanting ke belakang Edith. Selain itu, skill Earth Shatter (Skill 1 Mode Phylax) membuat Edith bisa membuat lawan terkena efek Airborne.
Nah, kombinasi skill tersebut tentunya bisa kamu gunakan untuk menculik hero lawan. Jadi kamu bisa gunakan skill Onward terlebih dahulu ke arah lawan yang kamu incar, lalu kamu bisa langsung gunakan skill Earth Shatter untuk membuat mereka tidak bisa melarikan diri.
Dengan kedua kombinasi skill tersebut, tentunya akan memudahkan kamu dan rekan satu tim untuk menghabisi lawan.
Pada saat berada di mode Phylax, maka kamu perlu menggunakan skill Primal Wrath di waktu yang tepat. Karena seperti yang kita ketahui, Defense dari Edith akan berkurang ketika ia keluar dari tubuh Phylax.
Oleh sebab itu, kamu harus berhati-hati ketika menggunakan skill Primal Wrath. Pastikan kamu menggunakan skill tersebut di waktu yang tepat, dan kamu harus yakin bahwa lawan yang nantinya akan kamu serang bisa langsung dihabisi seketika.
Ketika kamu menggunakan skill Primal Wrath dan berada di dalam mode Edith, maka kamu harus menjaga jarak ketika menyerang lawan.
Karena seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, armor dari Edith akan hilang ketika melepaskan diri dari Phylax. Sebagai gantinya, ia akan menerima Shield yang bisa menahan damage lawan.
Namun sayangnya, shield tersebut bisa dengan mudah ditembus oleh lawan. Oleh sebab itu, kamu harus menjaga jarak ketika menyerang dalam mode Edith.
Tips selanjutnya agar Edith yang kamu gunakan jadi lebih kuat dan powerfull adalah dengan menggunakan build Edith terkuat di Mobile Legends.
Karena dengan dukungan item-item yang tepat, tentunya akan membuat serangan dari Edith jadi lebih kuat dan mematikan.
Nah, itulah beberapa tips menggunakan Edith Mobile Legends. Silahkan diterapkan di dalam permainan ya!
Untuk kamu yang mau melakukan top up diamond Mobile Legends, bisa lakukan top up diamond Mobile Legends di UPOINT.ID ya.
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!
>
01 April 2025
PROMO Setelah Lebaran! Da[atkan Cashback Sampai Dengan 12RB dari GoPay Setiap TopUp di UPOINT.ID!
>
01 April 2025
Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa Indosat di UPOINT.ID, Dapat Bonus 3 Diamonds!
>
01 April 2025
Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Tri di UPOINT.ID, Bonus 12 Diamonds Gratis!
>
01 April 2025
Top Up 355 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Smartfren di UPOINT.ID, Bonus 5+12 Diamonds & 1 GB Kuota Internet Gratis!
>
01 April 2025
Tak Terkalahkan! Ini Build Edith Tersakit di Mobile Legends
>
30 Agustus 2023
Tank Anti Mati! Ini Build Edith Terkuat di Mobile Legends
>
19 April 2023
7 Item Terbaik Counter Edith Mobile Legends
>
05 Februari 2022
Jadi Lemah! Ini 5 Cara Counter Hero Edith Mobile Legends
>
14 Januari 2022
5 Hero Terbaik Counter Edith Mobile Legends
>
03 Januari 2022