Auto Booyah! Ini 5 Karakter Skill Aktif Terbaik Mode Clash Squad Free Fire

 Artikel

 Hot

Auto Booyah! Ini 5 Karakter Skill Aktif Terbaik Mode Clash Squad Free Fire

22 Januari 2023 | by Contributor Upoint

Clash Squad merupakan salah satu mode paling menarik dalam permainan Firee Fire. Mode Clash Squad hadir dengan gameplay yang unik, yaitu pemain hanya terdiri dari delapan orang saja yang terbagi ke dalam dua tim untuk bertarung satu sama lainnya.

Nah, pada kesempatan kali ini UPOINT.ID akan membahas mengenai beberapa karakter Skill aktif terbaik untuk Mode Clash Squad Free Fire. Jadi, untuk Kamu yang mau tau, langsung saja simak artikel ini sampai habis ya!

Auto Booyah! Ini 5 Karakter Skill Aktif Terbaik Mode Clash Squad Free Fire

1. Skyler

Description
Skyler merupakan rekomendasi karakter Skill aktif yang pertama untuk mode Clash Squad. Karakter Skyler mampu melepaskan gelombang sonik ke depan untuk menghancurkan Gloo Wall tim musuh dalam radius 100 meter, berkat Skill aktifnya bernama Riptide Rhythm.

Melalui Skill Skyler, pemain bisa menerobos pertahanan musuh dengan mudah, bahkan Skyler bisa meng-counter Shield super tebal dari kemampuan Chrono dalam pertempuran.

2. Alok

Description
Alok merupakan salah satu karakter Rusher terkuat dengan kemampuan yang powerfull.
Skill aktifnya bernama Drop the Beat bisa memberikan tambahan HP teman setim dalam jumlah yang banyak. Sehingga Alok bisa melakukan Rush tanpa takut kehabisan HP.

Skill Alok juga bisa memberikan tambahan Movement Speed yang akan memudahkan pemain untuk mengejar musuh ataupun meloloskan diri dari serangan musuh.

2. Homer

Description
Sebagian besar dari kalian pasti sudah mengetahui, bahwa karakter Homer memiliki Skill aktif yang unik, yaitu bisa melepaskan drone ke arah musuh terdekatnya untuk memberikan damage yang cukup besar, kemudian menciptakan ledakan sebesar 5 meter.

Ledakan dari drone tersebut akan mengurangi kecepatan berlari dan kecepatan menembak musuh yang terjebak dalam area ledakan. Kemampuan Homer sangat berguna untuk menghadapi tim musuh dalam mode Clash Squad.

4. Steffie

Description
Steffie merupakan rekomendasi karakter Skill aktif selanjutnya untuk mode Clash Squad. Karakter Steffie mampu membuat pertahanan tim semakin kuat dalam pertempuran, berkat Skill aktifnya yang bisa memulihkan daya tahan armor sebesar 10%.

Skill Steffi juga bisa menahan damage dari tembakan musuh hingga 20% selama 10 detik dengan waktu Cooldown Skill yang cukup singkat, yaitu selama 60 detik.

5. Clu

Description
Clu merupakan rekomendasi karakter Skill aktif yang terakhir untuk mode Clash Squad. Karakter Clu sangat cocok untuk pemain barbar yang ingin membunuh banyak musuh. Sebab, Skill aktifnya mampu mendeteksi posisi musuh yang sedang berdiri dalam jarak 65 meter selama 10 detik.

Kemampuan Clu dalam melacak musuh memang sangat baik. Apalagi Skill Clu juga bisa terlihat oleh teman satu tim, tentunya akan menjadi informasi yang sangat penting untuk tim.

Nah, itulah penjelasan mengenai beberapa karakter Skill aktif terbaik untuk Mode Clash Squad Free Fire. Semoga bermanfaat! Oh iya, Jika kamu ingin top up diamond Free Fire, bisa langsung top up diamond Free Fire di UPOINT.ID.

Jangan lupa Follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe YouTube Channel UPoint eSport agar bisa mendapatkan informasi terbaru seputar dunia game dan eSport.

KAMU JUGA BISA BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Trending Topics

Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!

>

01 April 2025

PROMO Setelah Lebaran! Da[atkan Cashback Sampai Dengan 12RB dari GoPay Setiap TopUp di UPOINT.ID!

>

01 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa Indosat di UPOINT.ID, Dapat Bonus 3 Diamonds!

>

01 April 2025

Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Tri di UPOINT.ID, Bonus 12 Diamonds Gratis!

>

01 April 2025

Top Up 355 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Smartfren di UPOINT.ID, Bonus 5+12 Diamonds & 1 GB Kuota Internet Gratis!

>

01 April 2025

Related Topics

DANA x Google Play Hadirkan Turnamen Clash Squad Free Fire Terbesar di 2024!

>

15 Desember 2024

Habisi Lawan dari Jarak Jauh! Ini 5 Karakter Sniper Terkuat di Free Fire

>

30 Oktober 2023

Auto Dapat Booyah! Ini 5 Karakter Support Terkuat di Free Fire

>

30 Oktober 2023

Karakter Terkuat yang Cocok Pakai Senjata Shotgun di Free Fire, Auto Bantai Lawan!

>

30 Oktober 2023

5 Karakter Terbaik Push Rank Free Fire Season 34

>

26 Juli 2023