5 Tips Jadi Roamer yang Kuat di Mobile Legends, Auto Win!

 Artikel

 Hot

5 Tips Jadi Roamer yang Kuat di Mobile Legends, Auto Win!

26 September 2022 | by Contributor Upoint

Roamer adalah salah satu role yang ada di Mobile Legends. Seorang Roamer punya tugas sangat penting dan bisa menentukan jalannya permainan.

Tentu aja ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh seorang Roamer saat di dalam pertandingan. Nah, buat kamu yang mau jadi seorang Roamer, berikut ini UPOINT.ID rangkum beberapa tips jago jadi seorang Roamer yang kuat di Mobile Legends.

Tips Jadi Roamer Hebat di Mobile Legends

1. Beli Item Roam yang Tepat

Description
Tips pertama untuk kamu yang mau jadi Roamer kuat di dalam game adalah paham item Roam yang tepat untuk digunakan di dalam permainan.

Item Roam yang kamu beli juga bisa disesuaikan dengan hero yang kamu gunakan. Misalnya saat kamu menggunakan hero Selena sebagai Roam, maka item Roam yang tepat untuk digunakan adalah Dire Hit.

2. Wajib Memiliki Skill Makro

Description
Makro dan Mikro adalah skill penting yang harus dikuasai oleh player Mobile Legends. Nah, untuk seorang Roamer, Makro adalah skill wajib yang harus dikuasai. Karena jika kamu memiliki skill makro yang tinggi, maka kamu bisa dengan mudah melakukan zoning, mencari momen, dan hal lainnya yang bisa membantu rekan tim memenangkan permainan.

Skill Makro memang cukup sulit untuk dikuasai, karena ada banyak hal yang harus kamu perhatikan. Misalnya seperti tidak buta map, bisa membaca pergerakan lawan, menghitung skill musuh yang sudah dikeluarkan, hingga melakukan shot call.

3. Ketahui Alur Permainan Lawan

Description
Tips selanjutnya untuk jadi Roamer kuat di Mobile Legends adalah bisa membaca alur permainan lawan. Seorang Roamer jangan hanya maju ke area musuh aja tanpa alasan, kamu harus punya tujuan yang bisa berguna bagi rekan satu tim lainnya.

Misalnya saat memasuki area musuh, kamu harus tau bagaimana rotasi mereka, sehingga akan memunculkan insting untuk memprediksi pergerakan mereka. Nah, dengan mengetahui hal itu, tentunya akan mempermudah kamu untuk menemukan kelemahan musuh.

4. Harus Percaya Diri

Description
Selain harus menjaga tim, hero Roamer juga harus bisa jadi seorang Inisiator yang hebat. Nah, memiliki rasa percaya diri inilah yang akan berguna bagi kamu saat melancarkan serangan.

Pastinya kamu sering dong mengalami minder saat ingin membuka war? Padahal kamu sudah melihat momen, namun karena satu dan lain hal, kamu justru jadi tidak percaya diri dan akhirnya memilih untuk mundur.

Nah, itulah sebabnya mengapa seorang Roamer harus memiliki kepercayaan diri yang tinggi. Jangan takut disalahkan oleh tim jika kamu melakukan inisiasi, harusnya rekan tim yang lainlah yang harusnya mengikuti kemauan Roamer saat mereka melakukan inisiasi.

5. Jangan Takut Mati

Description
Tips terakhir untuk kamu yang mau jadi seorang Roamer kuat di Mobile Legends adalah jangan takut mati. Selama kamu dapat momen saat war atau teamfight, kematian kamu jadi tidak sia-sia.

Hal itu karena rekan tim jadi lebih mudah memenangkan war atau teamfight, dan bisa memenangkan pertandingan dengan mudah. Tidak peduli jika dapat medal Silver atau Coklat, karena yang terpenting adalah kemenangan bagi tim.

Nah, itulah beberapa tips jadi seorang Roamer yang kuat di Mobile Legends. Silahkan diterapkan di dalam permainan ya.

Oh iya, untuk kamu yang mau melakukan top up diamond Mobile Legends, bisa lakukan top up diamond Mobile Legends di UPOINT.ID ya.

Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.

Baca juga artikel menarik lainnya:

Trending Topics

Cashback Mantul! Beli Diamonds MLBB, Dapat Bonus Diamonds dan Kuota 2GB Tri di UPOINT.ID!

>

01 April 2024

PROMO Spesial Ramadhan! Beli Diamonds Free Fire Dapat Bonus 50 Diamonds Plus Kuota 2GB Tri di UPOINT.ID!

>

01 April 2024

BONUS Seru Banget! Dapetin Bonus 3 Diamonds & 2GB Kuota IM3 Saat Beli Diamonds Mobile Legends di UPOINT.ID!

>

01 April 2024

Promo Spesial Ramadhan! Dapetin Cashback Langsung dengan ShopeePay di UPOINT.ID!

>

01 April 2024

PROMO LEBARAN! Bonus Diamonds dan Kuota buat Kamu yang Top Up Free Fire pakai Smartfren di UPOINT.ID!

>

12 April 2024

Related Topics

Biar Makin Jago! Ini Tips Arah Rotasi Roamer yang Baik di Mobile Legends

>

28 November 2023

Biar Makin Jago! Ini Tips Arah Rotasi Roamer yang Baik di Mobile Legends

>

28 November 2023

Jangan Ditiru! Ini 5 Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan oleh Roamer di Mobile Legends

>

19 November 2023

5 Hero Roamer Mobile Legends Paling Rusuh, Bikin Jungler Gak Main!

>

01 April 2023

Bantu Tim Menang! Ini 5 Hero Roamer Terbaik di Mobile Legends

>

06 Maret 2023