Artikel
Salah satu role penting yang ada di Mobile Legends adalah Jungler. Seorang jungler dituntut untuk bisa melakukan tugasnya sebaik mungkin, yaitu mengamankan objektif agar bisa membawa tim menuju kemenangan.
Nah, buat kamu yang tertarik untuk jadi seorang Jungler di Mobile Legends, berikut ini UPOINT.ID akan merangkum beberapa tips jadi seorang Jungler yang hebat di Mobile Legends.
Tips pertama untuk kamu yang mau jadi seorang Jungler adalah dengan menguasai hero Jungler yang sedang META saat ini. Kamu juga harus tau mikro dan makro ketika menggunakan hero-hero tersebut.
Tentunya di setiap update akan ada hero yang di-nerf ataupun di-buff. Nah, kamu bisa membaca Patch terbaru setiap ada update untuk mengetahui hero apa yang cocok dijadikan sebagai Jungler. Biasanya Jungler diisi oleh hero-hero dengan farming cepat seperti hero Assassin.
Setelah mengetahui hero Jungler apa yang sedang META saat ini, maka kamu bisa mempelajarinya di mode Custom untuk mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh hero tersebut.
Tapi pastikan kamu sudah membeli hero tersebut terlebih dahulu ya. Jika belum punya heronya, kamu bisa lakukan top up diamond Mobile Legends terlebih dahulu untuk membelinya.
Saat ini di Mobile Legends terdapat 3 jenis item Jungle, yaitu Flame Retribution, Ice Retribution, dan Bloody Retribution. Masing-masing item Jungle tentunya punya efek yang berbeda-beda.
Nah, penggunaan item Jungle juga harus kamu sesuaikan dengan lawan dan hero yang kamu gunakan. Jika kamu belum tau efek dari item Jungle tersebut, berikut adalah sedikit penjelasannya:
Tugas utama dari seorang Jungler adalah melakukan farming secepat mungkin. Pastikan kamu menghabiskan seluruh monster jungler dengan efektif.
Turtle maupun Lord juga menjadi kewajiban seorang Jungler untuk mendapatkannya. Tidak perlu fokus terhadap kill, yang penting seluruh objektif bisa kamu dapatkan. Dengan begitu, kamu sudah berhasil membantu tim untuk memenangkan permainan.
Seorang Jungler juga dituntut untuk bisa melakukan rotasi sebaik mungkin. Kamu juga harus punya kemampuan untuk membaca map dan melihat peluang ganking terhadap lawan.
Tapi saat melakukan rotasi, terutama jika belum menit 5, kamu dilarang untuk melakukan clear minion ya. Karena minion sebelum menit 5 dikhususkan untuk hero lainnya, sedangkan seorang jungler sudah mendapatkan Gold dan EXP dari monster hutan.
Meski begitu, kamu juga diwajarkan jika menyampah kill teman. Karena dengan melakukan kill, kamu bisa mendapat Gold dan EXP tambahan.
Tips selanjutnya agar jadi seorang Jungler yang kuat adalah dengan mengetahui timing yang tepat. Misalnya, tau kapan waktu yang tepat untuk masuk ke dalam war, kapan waktu yang tepat untuk menggunakan Retribution saat kontes Turtle/Lord, dan hal lainnya.
Dengan mengetahui timing yang tepat, tentunya akan mempermudah kamu mengamankan objektif dan memenangkan permainan.
Nah, itulah beberapa tips menjadi seorang Jungler di Mobile Legends yang bisa kamu terapkan di dalam permainan.
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
5.000 Damage! Ini Build Suyou Tersakit di Mobile Legends
>
07 November 2024
ShopeePay x UPOINT.ID: Cashback November 2024 – Kesempatan Dapatkan 12.000 Koin Shopee!
>
11 November 2024
PROMO 11.11! Dapatkan Bonus 1888 Starstone GRATIS Setelah Top Up Token Honor of Kings!
>
11 November 2024
XL/Axis x UPOINT.ID: Promo Hallo-Win! Dapatkan Bonus 3 Diamonds dan 11+1 Diamonds Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Mobile Legends di UPOINT.ID!
>
13 November 2024
Siap untuk Bertanding! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid ID untuk M6 World Championship
>
15 November 2024
Dipakai Jess No Limit! Ini Build Popol & Kupa Jungler Tersakit di Mobile Legends
>
28 Februari 2024
Jangan Takut Diajak Duel! Ini 5 Hero Counter Yin Jungler di Mobile Legends
>
21 Februari 2024
Build Yin Jungler Tersakit di Mobile Legends, Auto Bantai Lawan!
>
21 Februari 2024
1 vs 5 Gak Takut! Build Balmond Jungler Tersakit di Season 31 Mobile Legends
>
19 Februari 2024
Auto Savage! Build Freya Jungler Tersakit Mobile Legends
>
13 Februari 2024