Build Terkuat untuk Leomord Mobile Legends 2021

 Artikel

 Hot

Build Terkuat untuk Leomord Mobile Legends 2021

20 Juli 2021 | by Contributor Upoint

Leomord merupakan salah satu hero Fighter yang sangat kuat dan sulit untuk dikalahkan oleh hero lain. Hero Leomord bisa dengan mudah mengalahkan hero lawannya menggunakan skill-skill yang dimilikinya. Leomord juga mampu membunuh hero lawannya dengan cepat asalkan menggunakan build item yang tepat.

Nah, pada kesempatan kali ini, UPoint.id akan memberikan build item terkuat dan terbaik untuk hero Leomord agar kamu bisa memaksimalkan kemampuan yang dimiliki oleh hero ini. Tanpa berlama-lama lagi, yuk, langsung cek artikel berikut ini.

Rekomendasi Build Item Terkuat Leomord Mobile Legends 2021

Description
Gambar diatas merupakan build item hero Leomord terkuat dan terbaik yang bisa kamu gunakan dalam pertandingan. Berikut ini penjelasan mengenai build item tersebut.

1. Magic Shoes

Description
Item pertama yang harus dimiliki oleh hero Leomord adalah Magic Shoes, item ini harus dimiliki oleh hero Leomord karena bisa meningkatkan movement speed atau kecepatan lari Leomord sebesar 40%. Selain itu, item ini juga memiliki kemampuan yang bisa mengurangi durasi cooldown skill hero Leomord sebesar 10%.

2. War Axe

Description
Item kedua yang harus dimiliki oleh hero Leomord adalah War Axe, item ini harus dimiliki oleh hero Leomord karena mempunyai kemampuan pasif yang bisa digunakan untuk meningkatkan damage hero Leomord.

Selain itu, item War Axe juga bisa meningkatkan movement speed Leomord sebesar 20%. Kombinasi antara item Magic Shoes dengan War Axe membuat hero Leomord bisa memiliki pergerakan yang sangat lincah, membuat Leomord menjadi lebih sulit untuk dikunci oleh hero lawannya.

3. Bloodlust Axe

Description
Item ketiga yang harus dimiliki oleh hero Leomord adalah Bloodlust Axe, item ini sangat cocok digunakan oleh Leomord yang mana hero tersebut sangat mengandalkan skill untuk menyerang hero lawannya dan damage yang diberikan item ini juga cukup besar. Item ini juga bisa mengurangi durasi cooldown skill hero Leomord serta bisa memberikan spell vamp sebesar 20% yang berguna untuk mengisi HP atau darah hero Leomord.

4. Endless Battle

Description
Item keempat yang harus dimiliki oleh hero Leomord adalah Endless Battle, item ini harus dimiliki oleh Leomord karena memiliki banyak kemampuan yang bisa membuat hero Leomord menjadi sangat kuat.

Kemampuan-kemampuan yang dimiliki oleh item Endless Battle diantaranya adalah bisa menambahkan Physical Attack sebanyak 65, menambahkan Mana Regen sebanyak 5, menambahkan jumlah HP atau darah sebanyak 250, bisa mengurangi durasi cooldown sebesar 10%, menambahkan movement speed sebesar 5%, dan yang terakhir bisa menambahkan Physical Attack sebesar 10%.

5. Queen’s Wings

Description
Item kelima yang harus dimiliki oleh hero Leomord adalah Queen’s Wings, item ini harus dimiliki oleh hero Leomord agar dia memiliki Defense atau pertahanan yang kuat sehingga hero lawan kesulitan membunuh Leomord.

Jika hero Leomord memiliki HP kurang dari 40%, maka dia akan mendapatkan tambahan Lifesteal sebesar 30%. Selain itu, item ini juga bisa menambahkan HP atau darah hero Leomord yang cukup banyak, yaitu sebanyak 900.

6. Blade of Despair

Description
Item terakhir yang harus dimiliki oleh Hero Leomord adalah Blade of Despair, item ini harus dimiliki oleh hero Leomord karena Blade of Despair merupakan satu-satunya item yang bisa memberikan Physical Attack paling tinggi, yakni sebanyak 160. Dengan menggunakan item ini, maka hero Leomord akan memiliki damage yang mematikan sehingga dia mampu membunuh hero lawannya dengan sangat cepat.

Nah, itulah enam build item terkuat dan terbaik untuk hero Leomord yang bisa kamu gunakan dalam pertandingan Mobile legends. Daripada penasaran, lebih baik langsung dicoba saja build item tersebut.

Oh iya, Jika kamu ingin top up diamond Mobile Legends, bisa langsung pesan diamond Mobile Legends di UPoint.id. Jangan lupa Follow Instagram UPoint.id dan Subscribe YouTube Channel UPoint eSport yaa....

KAMU JUGA BISA BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Trending Topics

5.000 Damage! Ini Build Suyou Tersakit di Mobile Legends

>

07 November 2024

ShopeePay x UPOINT.ID: Cashback November 2024 – Kesempatan Dapatkan 12.000 Koin Shopee!

>

11 November 2024

PROMO 11.11! Dapatkan Bonus 1888 Starstone GRATIS Setelah Top Up Token Honor of Kings!

>

11 November 2024

Tri x UPOINT.ID: Promo November! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Plus Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

13 November 2024

Siap untuk Bertanding! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid ID untuk M6 World Championship

>

15 November 2024