Artikel
Dalam permainan Mobile Legends rotasi merupakan hal yang wajib dilakukan bagi seluruh Role. Rotasi adalah perpindahan posisi, baik itu rotasi lane maupun jungle.
Dengan rotasi yang benar, kamu dapat membantu tim kamu untuk memenangkan lane atau Teamfight. Tapi perlu diingat, kamu harus kembali ke lane kamu untuk menjaga lane agar tidak di push oleh musuh.
Nah, di artikel kali ini, UPOINT.ID akan memberikan kamu tips rotasi yang benar di Mobile Legends. Mau tau apa saja tips rotasi yang bisa kamu lakukan di dalam permainan? Yuk, langsung simak aja artikel berikut ini.
Tips pertama untuk melakukan rotasi yang benar adalah paham dengan role yang kamu pakai. Nah, sebelum kamu melakukan rotasi kamu harus paham role, karena role merupakan dasar bagaimana kamu melakukan rotasi.
Setiap Role mempunyai tugas rotasi yang berbeda, jadi harus pastikan kalau kamu paham dengan role yang kamu pakai.
Role yang sering rotasi adalah role Roamer, Midlaner, dan Jungler. Jika kamu menggunakan role Marksman atau role EXP Laner, kamu cukup rotasi tergantung dengan situasi yang ada dalam permainan.
Nah, tips yang kedua untuk melakukan rotasi yang benar adalah pintar untuk mengambil keputusan. Kamu harus bisa menilai situasi dan pintar mengambil keputusan untuk kebaikan tim.
Sebaiknya sebelum kamu melakukan rotasi, pastikan terlebih dahulu bahwa wave minion sudah habis kamu bersihkan. Jangan sampai ketika kamu melakukan rotasi, namun wave minion belum dibersihkan.
Karena hal itu akan menjadi kesempatan musuh untuk menghancurkan turret yang kamu tinggalkan.
Oleh sebab itu, kamu harus pintar mengambil keputusan kapan harus membantu tim, dan kapan harus menjaga lane.
Tips melakukan rotasi dengan benar selanjutnya adalah membantu secukupnya. Rotasi memang wajib dilakukan oleh seluruh role, tapi tujuan dari rotasi adalah untuk menjaga keseimbangan lane.
Jadi misalkan lane yang dijaga tim kamu masih stabil atau masih seimbang, kamu tidak perlu untuk membantu lane tersebut jika tidak ada objektif yang ingin tim kamu ambil.
Jika kamu sampai overextended, hal itu akan membuat lane kamu dan lane tim yang kamu bantu menjadi tidak seimbang. Rotasi itu bukan hanya tentang membantu, tapi tentang keseimbangan Lane.
Tips melakukan rotasi dengan benar selanjutnya adalah jangan memaksakan diri. Ketika kamu melakukan rotasi, sebaiknya jangan memaksakan diri. Kamu bisa pelan-pelan mencari tempo dan momentum yang pas untuk rotasi.
Karena dalam rotasi yang paling utama adalah efisiensi. Ketika kamu melakukan efisiensi saat rotasi, pergerakan kamu akan lebih terarah dan mempunyai tujuan.
Tips terakhir untuk melakukan rotasi dengan benar adalah dengan jaga tempo. Jika kamu sudah bermain dengan efisiensi dan mendapatkan tempo yang sudah enak, kamu harus bisa jaga itu.
Karena dalam melakukan rotasi kebanyakan susah untuk mendapatkan tempo yang enak, dan banyak juga orang yang sudah dapat tempo yang enak, malah banyak melakukan pergerakan yang seharusnya tidak dilakukan.
Jadi kamu harus terus asa pola rotasi kamu yang sering kamu mainkan, dan bisa kamu tambahkan bermacam-macam variasi. Pola rotasi itu bisa kamu ciptakan sendiri.
Nah, itulah beberapa tips rotasi yang benar yang bisa kamu gunakan di dalam permainan. Semoga bermanfaat ya!
Untuk kamu yang mau melakukan top up diamond Mobile Legends, bisa lakukan top up diamond Mobile Legends di UPOINT.ID ya.
Jangan lupa juga untuk follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.
Baca juga artikel menarik lainnya:
5 Item Terbaik Counter Layla di Mobile Legends
>
03 Desember 2024
Promo Sampai Akhir Tahun! Transaksi di UPOINT.ID dengan GoPay, Dapatkan Cashback 12.000 GoPay Coins!
>
04 Desember 2024
XL/AXIS x UPOINT.ID: Promo Natal dan Tahun Baru! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!
>
10 Desember 2024
IM3 x UPOINT.ID: Promo Natal dan Tahun Baru! Dapatkan Bonus 12 Diamonds dan Kuota Internet IM3 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!
>
10 Desember 2024
Tri x UPOINT.ID: Promo Natal dan Tahun Baru! Dapatkan Bonus 3 dan 11+1 Diamonds dan Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Mobile Legends di UPOINT.ID!
>
16 Desember 2024
Tips Rotasi Midlaner Mobile Legends, Jangan Cuma Diam di Mid Lane!
>
02 Februari 2024
Tips Rotasi Midlaner Mobile Legends, Jangan Cuma Diam di Mid Lane!
>
02 Februari 2024
Biar Makin Jago! Ini Tips Arah Rotasi Roamer yang Baik di Mobile Legends
>
28 November 2023
Dijamin Gendong Tim! Ini 5 Tips Bermain Gold Lane di Mobile Legends
>
17 November 2023
6 Alasan Kenapa Sulit Naik Rank Mythic di Mobile Legends, Pemula Harus Tau!
>
25 Oktober 2023