Bikin Nyebelin, Ini 5 Tips Main Hero Diggie Mobile Legends

 Artikel

 Hot

Bikin Nyebelin, Ini 5 Tips Main Hero Diggie Mobile Legends

31 Mei 2021 | by Contributor Upoint

Diggie merupakan hero Mobile Legends yang memiliki kemampuan luar biasa. Hero Support yang satu ini bisa sangat menyebalkan jika digunakan dengan tepat dan benar. Maka dari itu, saat menggunakan Diggie harus memaksimal seluruh kemampuan yang dimiliki oleh hero ini.

Untuk kamu yang mau mempelajari hero Diggie, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk memaksimalkan kemampuan dari hero Diggie Mobile Legends. Jadi langsung saja simak artikel ini sampai habis ya!

Tips Main Hero Diggie Mobile Legends

1. Pahami Skill-skill Diggie

Description
Diggie memiliki skill-skill yang sangat berguna bagi tim dan juga menyebalkan bagi lawan. Skill-skill yang dimiliki oleh Diggie antara lain adalah:

  • Young Again (Skill Pasif): Ketika mati, Diggie akan berubah menjadi telur. Dia dapat bergerak dan memperoleh skill baru. Ketika menjadi telur, Diggie tidak bisa ditargetkan oleh lawan.
  • Auto Alarm Bomb (Skill 1): Diggie akan melemparkan Owl Alarm ke arah yang ditentukan. Alarm tersebut akan secara otomatis mengejar lawan terdekat., memberikan Magic Damage serta efek Slow.
  • Reverse Time (Skill 2): Diggie akan meninggalkan Mark kepada target yang ditentukan. Setelah beberapa saat, target akan kembali ke lokasi yang telah ditetapkan. Jika lawan melarikan diri terlalu jauh, maka lawan yang terkena target akan langsung kembali ke lokasi yang ditetapkan secara seketika.
  • Time Journey (Skill 3): Diggie akan memberikan efek Shield kepada teman satu tim yang berada di sekitarnya. Selain itu, skill ini juga akan membebaskan lawan dari efek Crowd Control dan membuat mereka jadi Immune terhadap efek Crowd Control selama beberapa saat. Saat menggunakan skill ini, Movement Speed dari Diggie juga ikut meningkat.

2. Spam Lawan dengan Auto Alarm Bomb

Description
Auto Alarm Bomb (Skill 1) Diggie merupakan skill yang sangat menyebalkan. Skill ini membuat Diggie bisa melemparkan Owl Alarm ke arah yang ditentukan. Skill ini bisa ditumpuk sebanyak 3 kali, sehingga ia bisa melakukan spam terhadap lawan.

Nah, kalau kamu memainkan Meta Diggie Feeder, maka melakukan spam menggunakan skill Auto Alarm Bomb adalah hal yang sangat wajib. Fokuskan kamu mengincar hero core lawan, sehingga pergerakan dia akan sangat terbatas.

3. Gunakan Kombinasi Skill yang Tepat

Description
Nah, skill Auto Alarm Bomb akan sangat kuat jika dikombinasikan dengan skill Reverse Time. Jadi kamu kunci pergerakan lawan dengan skill Reverse Time, lalu kamu bisa cicil darah mereka dengan menggunakan Owl Alarm dari skill Auto Alarm Bomb.

4. Lindungi Anggota Tim

Description
Sebagai seorang Support, sudah menjadi tugas kamu untuk membantu anggota tim ketika terjadi war atau teamfight. Nah, Diggie bisa melindungi anggota tim menggunakan skill Time Journey.

Seperti yang kita ketahui, skill Time Journey bisa membatalkan serta memberikan Immune dari segala efek Crowd Control lawan. Ketika terjadi war, pastinya skill ini akan sangat membantu anggota tim karena lawan akan sulit memberikan Crowd Control kepada hero satu tim.

5. Gunakan Build Item yang Tepat

Description
Untuk tips terakhir yang harus kamu terapkan saat menggunakan Diggie adalah dengan menggunakan build item yang tepat. Dengan menggunakan build item yang tepat, Diggie bisa memberikan damage yang begitu sakit kepada lawan.

Untuk rekomendasi build Diggie Mobile Legends yang tepat, kamu bisa menggunakan build item yang UPoint.id sajikan pada gambar atau bisa menggunakan build item yang kamu sesuaikan dengan gaya bermain kamu.

Nah, itu dia beberapa tips main hero Diggie Mobile Legends menurut UPoint.id. Jika kamu ingin melakukan top up Diamond, maka kamu bisa lakukan Top Up Diamond Mobile Legends di UPoint.id ya.

Jangan lupa Follow Instagram UPoint.id dan Subscribe YouTube Channel UPoint eSport.

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Trending Topics

Bonus Diamonds Free Fire Khusus Kamu yang Top Up Free Fire Pakai Telkomsel di UPOINT.ID

>

02 Maret 2024

CASHBACK 12 Ribu Dengan Top Up Game Favoritmu di UPOINT.ID Menggunakan GoPay!

>

01 Maret 2024

Dapatkan Bonus Spesial Ramadhan Diamonds Mobile Legends Saat Top Up dengan Pulsa XL di UPOINT.ID!

>

15 Maret 2024

JV E-Sport Raih Predikat “Team with Most Kills” di Challenge Final Snapdragon Mobile Free Fire Season 3

>

15 Maret 2024

Bonus Diamond MLBB Spesial Ramadhan Buat Kamu Khusus Pengguna Telkomsel!

>

15 Maret 2024

Related Topics

Bikin Makin Nyebelin! Ini Build Diggie Terbaik di Mobile Legends 2023

>

10 Februari 2023

Jadi Support Paling Kuat! Ini Build Diggie Terbaik di Mobile Legends

>

26 Desember 2022

Gak Berguna! Ini 5 Hero Terbaik untuk Counter Diggie Mobile Legends

>

25 Desember 2022

Coba Sekarang Juga! Ini Build Diggie Mobile Legends Terkuat

>

30 Maret 2021