Sekali Kombo Lawan Mati! Ini Build Guinevere Mobile Legends Tersakit

 Artikel

 Hot

Sekali Kombo Lawan Mati! Ini Build Guinevere Mobile Legends Tersakit

13 Desember 2020 | by Tim Editorial

Guinevere merupakan salah satu hero Fighter di Mobile Legends yang memiliki kemampuan luar biasa. Bahkan jika menggunakan build Guinevere Mobile Legends yang tepat, maka hero ini mampu menghabisi lawannya hanya dengan sekali kombo saja.


Nah, pada kesempatan kali ini, UPoint.id mau kasih tau Kamu rekomendasi build Guinevere Mobile Legends tersakit yang bisa Kamu gunakan saat di dalam permainan. Jadi untuk Kamu yang mau tau, langsung aja baca artikel ini sampai habis ya!

Rekomendasi Build Guinevere Mobile Legends Ala Pro Player

Bisa dilihat pada gambar di atas adalah rekomendasi build Guinevere tersakit di Mobile Legends. Build tersebut sering digunakan oleh para Pro Player, bahkan top global hero Guinevere pun menggunakan build tersebut.


Tentunya build yang UPoint.id rekomendasikan ini sudah di tes dan terjamin berhasil membuat Guinevere memiliki Magic Damage yang sangat besar. Adapun penjelasan mengenai item-item yang ada di build Guinevere tersakit tersebut adalah sebagai berikut.

1. Arcane Boots

Di build Guinevere tersebut, item pertama yang harus Kamu beli adalah Arcane Boots. Item Movement ini memang sangat direkomendasikan untuk digunakan oleh Guinevere, karena efeknya yang dapat membantu Guinevere saat pertarungan.


Selain dapat meningkatkan Movement Speed, item Arcane Boots ini juga memberikan tambahan 15 Magic Penetration kepada Guinevere. Dengan begitu serangan Magic dari Guinevere akan semakin mematikan.

2. Concentrated Energy

Nah, item kedua yang harus dibeli oleh Guinevere adalah Concentrated Energy. Item ini memberikan efek Magical Lifesteal yang membuat Guinevere mampu mengisi ulang HP-nya jika memberikan Magic Damage kepada lawan.


Apalagi ditambah dengan skill pasif milik Guinevere, maka akan semakin meningkatkan efek Lifesteal dari item ini. Selain itu item ini juga memiliki kemampuan pasif di mana akan mengembalikan HP Guinevere sebesar 10% jika Guinevere berhasil membunuh lawan.

3. Holy Crystal

Rekomendasi item ketiga yang ada di build Guinevere adalah Holy Crystal. Item yang satu ini akan meningkatkan Magic Power Guinevere sebesar 100 Magic Power. Dengan begitu, Guinevere akan menghasilkan serangan Magic yang mematikan.

4. Calamity Reaper

Item selanjutnya yang bisa meningkatkan serangan Guinevere adalah Calamity Reaper. Item ini biasanya digunakan oleh Karina. Karena Item ini memiliki kemampuan pasif di mana setiap 3 detik setelah menggunakan skill, Basic Attack selanjutnya akan memberikan True Damage tambahan sebesar 120% dari Magic Power dengan Cooldown selama 1.5 detik.

5. Genius Wand

Genius Wand adalah item selanjutnya yang harus Kamu beli ketika menggunakan item ini. Genius Wand mampu meningkatkan Magic Power dan Movement Speed Guinevere. Selain itu, item ini juga memberikan tambahan Magic Penetration.


Jika berhadapan dengan lawan yang memiliki item Magic Defense yang tinggi, Kamu bisa mengganti item ini dengan item Divine Glaive. 

6. Winter Truncheon

Nah, item terakhir yang harus dibeli oleh Guinevere adalah Winter Truncheon. Bisa dibilang item ini adalah item pertahanan untuk Guinevere, karena item Winter Truncheon ini bisa Kamu aktifkan. Jika diaktifkan, Guinevere akan mendapatkan efek Freeze dan tidak bisa diserang oleh lawan untuk beberapa saat.


Jika permainan masuk ke waktu Late Game, maka item ini bisa Kamu ganti dengan Immortality agar Guinevere bisa hidup lagi jika ia dibunuh oleh lawan.


Nah, itulah sedikit penjelasan mengenai build Guinevere tersakit di Mobile Legends. Silahkan Kamu coba terapkan ya! Oh iya, Kalau Kamu mau Top Up Diamond Mobile Legends, Kamu bisa melakukan Top Up Diamond Mobile Legends di UPoint.id


Jangan lupa follow Instagram UPoint.id dan Subscribe channel YouTube UPoint eSports untuk mendapatkan info dan promo terbaru lainnya.


Baca Juga Artikel Menarik Lainnya:

Trending Topics

5.000 Damage! Ini Build Suyou Tersakit di Mobile Legends

>

07 November 2024

ShopeePay x UPOINT.ID: Cashback November 2024 – Kesempatan Dapatkan 12.000 Koin Shopee!

>

11 November 2024

PROMO 11.11! Dapatkan Bonus 1888 Starstone GRATIS Setelah Top Up Token Honor of Kings!

>

11 November 2024

Tri x UPOINT.ID: Promo November! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Plus Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

13 November 2024

Siap untuk Bertanding! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid ID untuk M6 World Championship

>

15 November 2024

Related Topics

5 Tips Counter Hanabi di Mobile Legends, Jadi Makin Lemah!

>

22 November 2024

5 Tips Counter Hanabi di Mobile Legends, Jadi Makin Lemah!

>

22 November 2024

Mematikan! Ini Build Hanabi Tersakit di Mobile Legends

>

21 November 2024

Build Item Milady Ala Pro Player di Honor of Kings, Bisa Hancurkan Turret dengan Cepat!

>

21 November 2024

Build Angela Terkuat di Honor of Kings. Auto Win!

>

21 November 2024