10 Tips Mudah Mendapatkan Winner Chicken Dinner di PUBG Mobile

 Artikel

 Hot

10 Tips Mudah Mendapatkan Winner Chicken Dinner di PUBG Mobile

28 November 2019 | by Tim Editorial

Untuk dapat memenangkan di PUBG Mobile, kamu harus bertahan hidup dengan membunuh pemain lainnya. Namun untuk bisa memenangkan atau Winner Chicken Dinner di PUBG itu cukup sulit loh.


Akan tetapi tenang saja, karena kita mau kasih tau ke kamu beberapa tips mendapatkan Winner Chicken Dinner di PUBG Mobile dengan mudah. Mau tau dengan tips tersebut? Yuk langsung saja simak artikel ini sampai habis ya.


Baca Juga: 5 Tempat Looting Terbaik di Map Miramar PUBG Mobile


Tips Mudah dapat Winner Winner Chicken Dinner di PUBG Mobile


Di dalam PUBG Mobile terdapat berbagai jenis skin untuk senjata, helm, tas maupun kendaraan. Skin tersebut sangat menarik sekali yang bisa kamu beli pada menu shop menggunakan UC.


Nah, jika kamu tidak memiliki UC. Kamu bisa melakukan top up UC PUBG Mobile terlebih dahulu ya. Oke tanpa membuat kamu penasaran lagi tentang mendapatkan Winner Chicken Dinner di PUBG Mobile. Bisa lihat di bawah ini sampai habis ya.


1. Terjun di Tempat yang Tepat

Ketika kamu bermain PUBG Mobile, tentunya kamu bisa memilih 1 dari 4 Map yang tersedia. Nah, dari masing-masing Map tersebut, kamu perlu memilih tempat atau lokasi tujuan mendarat.


Pilihlah tempat atau lokasi yang tepat, gunanya adalah untuk melakukan looting sebelum masuk ke arena pertempuran. Jadi pastikan kamu sudah memilih tempat yang baik untuk mendarat.


2. Gunakan Senjata Tersakit

Tentunya ketika kamu melakukan looting, maka kamu harus mencari senjata andalan yang nantinya akan digunakan ketika berperang. Persenjatai diri kamu dengan senjata jarak dekat dan jarak jauh jika kamu bermain Solo.


3. Bawa Boosting dan Peralatan Medical

Ketika bermain game Battle Royale seperti PUBG Mobile ini, maka peralatan Medical adalah hal yang harus dibawa kemanapun. Beberapa contoh item medical adalah Bandage, First Aid, dan Medical Kit.


Selain itu kamu juga harus membawa item boosting seperti Energy Drink, Painkiller, atau Adrenaline Syringe. Item boost berfungsi untuk meningkatkan kecepatan bergerak serta melakukan regenerasi darah sedikit demi sedikit.


4. Lengkapi Pertahanan dengan Panci

Terlihat sepele, namun panci sangat bermanfaat untuk kamu loh. Pastinya kamu sudah tahu kan bahwa Panci bisa menahan peluru? Jadi kamu bisa memanfaatkan Panci ini untuk dijadikan tameng pada bagian belakang.


5. Waspada Terhadap Langkah Kaki dan Pintu pada Bangunan

Nah, tips ini sangat bermanfaat ketika kamu sedang melakukan looting atau ketika memasuki suatu daerah. Kamu perlu peka terhadap pendengaran dari suara apapun yang ada di game ini.


Selain itu, kamu juga harus waspada terhadap pintu yang terbuka di sebuah bangunan. Karena jika pintu pada bangunan terbuka, tandanya sudah ada orang yang memasukinya atau yang masih berada di dalam. 


Kamu juga wajib banget menutup pintu ketika masuk ke bangunan apapun. Karena selain mencegah dibunuh lawan dari belakang, dengan menutup pintu kamu jadi tau apakah ada lawan yang masuk ke bangunan tersebut atau tidak.


6. Jangan Terlalu Sering Berada di Luar Zona

Blue Zone tentunya sangat menjadi ancaman untuk para player PUBG Mobile. Jika ada player yang berada di Blue Zone, otomatis darah mereka akan berkurang. Semakin kecil circle permainan, maka damage yang diberikan oleh Blue Zone pun akan semakin sakit.


Oleh sebab itu jika kamu ingin mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner, usahakan selalu berada di dalam Safe Zone. Hindari Blue Zone, maupun Red Zone jika tidak ingin kalah di dalam permainan.


7. Gunakan Kendaraan

Kendaraan di PUBG Mobile memiliki banyak manfaat. Kamu bisa menggunakan kendaraan ketika ingin masuk ke dalam Safe Zone, melakukan rotasi, hingga sebagai tameng ketika terjadi pertempuran.


8. Gunakan Settingan Control Terbaik

Tips agar mudah mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner selanjutnya adalah dengan menggunakan settingan control terbaik kamu. Tentunya setiap orang memiliki gaya atau cara bermainnya sendiri, oleh sebab itu kamu perlu menentukan settingan yang cocok untuk kamu.


9. Cari Tempat Persembunyian yang Aman

Ketika Circle mulai mengecil, maka kamu harus segera mencari tempat perlindungan. Entah itu di dalam bangunan, di semak tinggi, di balik pohon, atau di tempat yang sulit dijangkau oleh penglihatan lawan. 


10. Bermain Bersama Teman

Tips terakhir agar mudah mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner adalah dengan bermain bersama teman. Tentunya ketika kamu bermain bersama teman, kamu bisa unggul dalam hal kekompakkan. Sehingga menang di dalam game pun jadi lebih mudah.


Artikel Menarik Lainnya:

Trending Topics

Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!

>

01 April 2025

PROMO Setelah Lebaran! Da[atkan Cashback Sampai Dengan 12RB dari GoPay Setiap TopUp di UPOINT.ID!

>

01 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa Indosat di UPOINT.ID, Dapat Bonus 3 Diamonds!

>

01 April 2025

Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Tri di UPOINT.ID, Bonus 12 Diamonds Gratis!

>

01 April 2025

Top Up 355 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Smartfren di UPOINT.ID, Bonus 5+12 Diamonds & 1 GB Kuota Internet Gratis!

>

01 April 2025

Related Topics

Amankan Posisi di Point Blank Star Battle Division 1 2025 dengan Circuit Point Tournament

>

15 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa XL/Axis, Dapat Bonus 11+1 Diamonds Gratis di UPOINT.ID!

>

02 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa XL/Axis, Dapat Bonus 11+1 Diamonds Gratis di UPOINT.ID!

>

02 April 2025

Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!

>

01 April 2025

Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Indosat, Bonus 5 Diamonds Gratis Hanya di UPOINT.ID!

>

01 April 2025