Wajib Coba! 5 Tempat Sembunyi Terbaik Di Map Sanhok

 Artikel

 Hot

Wajib Coba! 5 Tempat Sembunyi Terbaik Di Map Sanhok

06 April 2020 | by Tim Editorial

Sobat Upoint, dalam bermain PUBG Mobile, tentu kalian harus mengetahui lokasi yang akan kalian mainkan. Nah dalam PlayerUnknown Battlegrounds sendiri memiliki empat peta yang dapat dimainkan, salah satu di dalamnya ada map Sanhok.

Map Sanhok sendiri adalah salah satu map yang paling banyak dimainkan di PUBG Mobile. Untuk bisa menaklukkan map terbesar yang satu ini, para pemain tentu harus mempunyai trik tersendiri. Entah itu trik melakukan serangan atau trik bersembunyi.

Kamu yang akan menggunakan trik tersembunyi, berikut adalah tempat sembunyi terbaik di map Sanhok. Simak artikel selengkapnya!

5 Tempat Sembunyi Terbaik di Map Sanhok yang Wajib Kamu Coba!

1. Jembatan Pantai Lakawi

Tempat sembunyi terbaik pertama di map Sanhok yang harus kamu tau ada jembatan Pantai Lakawi di sebuah desa. Desa ini adalah desa pembuat garam yang gak begitu banyak dikunjungi oleh para pemain.

Nah, di desa ini, ada sebuah jembatan pada bagian pantainya. Karena posisi jembatan yang cukup sepi, kamu bisa sembunyi di bawah jembatan sambil menunggu para musuh mendekat. Tentu saja tempat persembunyian ini sangat aman.

2. Belakang Truk Jembatan Ha Tinh

Selain memanfaatkan jembatan Pantai Lakawi, kamu juga bisa memanfaatkan tempat sembunyi jembatan Ha Tinh yang bisa diandalkan. Di atas jembatan itu, ada beberapa kendaraan yang tidak terpakai. Kamu bisa memanfaatkan kendaraan itu dengan bersembunyi di kendaraan bak truk. Lakukan posisi prone supaya musuh tidak mengetahui posisi kamu.

3. Kotak Kontainer Bootcamp

Di map Sanhok kamu akan menemukan Bootcamp, salah satu lokasi yang cukup ramai dikunjungi para pemain. Di lokasi sini, kamu bisa saja terpojok serangan lawan. Tapi tenang sobat, sebelum kamu terdesak oleh lawan kamu bisa memilih bersembunyi di tempat terbaik di Bootcamp.

Dimana kamu bisa memanfaatkan sebelah timur Bootcamp yang terdapat kontainer. Nah, di sisi atau celah kontainer tersebutlah merupakan tempat ngumpet terbaik di kawasan ini. Manfaatkan dengan baik ya!

Agar permainan PUBG kamu optimal pastikan point kamu aman dengan melakukan top up point.

4. Atap Paradise Resort

Tempat sembunyi terbaik map Sanhok lainnya nih sobat, ada di kawasan paradise yang terkenal dengan bangunan-bangunan tinggi. Nah, atap gedung di Paradise Resort inilah tempat bersembunyi yang sangat bagus. 

Di atap gedung itu sobat Upoint bisa menyiapkan penyerangan yang bagus. Gak hanya sembunyi, kamu juga bisa melumpuhkan pemain dengan cepat dan akurat.

5. Pohon Kelapa di Sahmee

Tempat sembunyi terbaik di map Sanhok yang terakhir yang bisa kamu gunain ada di Kota Sahmee. Kota Sahmee ini memang agak sepi dibandingkan Bootcamp, tapi kota ini juga ada tempat sembunyi yang bagus, lho.

Tempat sembunyi itu ada di pohon kelapa yang bisa dipanjat. Di Puncak pohon nanti, kamu bisa ngumpet di sela-sela dahan kelapa dengan sangat aman. Setelah aman, kamu bisa melompat ke bagian atap bangunan untuk melanjutkan serangan.

Itulah lima rekomendasi tempat sembunyi terbaik map Sanhok yang bisa kamu gunakan. Selain iu Map paling banyak dipilih di PUBG Mobile ini juga bisa menjadi tempat bermain yang aman jika kamu tahu spot-spot bersembunyi terbaik.

Jangan lupa baca artikel menarik lainnya seputar game PUBG kesayangan kamu!

Trending Topics

5.000 Damage! Ini Build Suyou Tersakit di Mobile Legends

>

07 November 2024

ShopeePay x UPOINT.ID: Cashback November 2024 – Kesempatan Dapatkan 12.000 Koin Shopee!

>

11 November 2024

PROMO 11.11! Dapatkan Bonus 1888 Starstone GRATIS Setelah Top Up Token Honor of Kings!

>

11 November 2024

Tri x UPOINT.ID: Promo November! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Plus Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

13 November 2024

Siap untuk Bertanding! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid ID untuk M6 World Championship

>

15 November 2024

Related Topics

Hasil Scrim BTK Bocor, Fnatic ONIC PH Diunggulkan Jadi Juara M6?

>

22 November 2024

Tim Favorit Mas Ade dan R7 di Wildcard M6, Bikin Shock!

>

22 November 2024

Filipina Siap Kembali Menang M Series di M6 Malaysia

>

22 November 2024

5 Tips Counter Hanabi di Mobile Legends, Jadi Makin Lemah!

>

22 November 2024

DFYG Kemenangan Perdana di Wild Card M6! Kielvj: Berkat Sasa

>

22 November 2024