5 Hero Counter Yixing di Honor of Kings, Dijamin Langsung Kalah!

 Artikel

 Hot

5 Hero Counter Yixing di Honor of Kings, Dijamin Langsung Kalah!

26 Desember 2024 | by Contributor Upoint

Di Honor of Kings, Yixing adalah salah satu hero Mid Lane yang sangat ditakuti, karena kemampuan Skill Yixing bisa menciptakan area serangan yang luas dengan menghasilkan damage besar, dan bisa menyebabkan kemampuan Crowd Control berupa efek Slow dan Launch kepada hero lawan.

Setiap serangan yang dilancarkannya Yixing, bisa memberikan terkanan besar kepada lawan, terutama kemampuan Crowd Control-nya yang mematikan. Namun, ada beberapa hero yang bisa counter hero Yixing di Honor of Kings.

Jika kamu kesulitan menghadapi hero Yixing, kali ini UPOINT.ID punya beberapa rekomendasi hero terbaik counter Yixing di Honor of Kings. Jadi, langsung saja cek artikel ini untuk tahu lebih lanjut!

5 Hero Counter Yixing di Honor of Kings

1. Lu Bu

Description
Hero counter Yixing di Honor of Kings yang pertama adalah Lu Bu. Berbekal kemampuan Lifesteal yang kuat dari Skill ultimate-nya, Lu Bu bisa bertahan lama dalam pertarungan. Apalagi, ketika Yixing menggunakan papan Weiqi-nya untuk menciptakan area serangan, Lu Bu bisa tetap bertahan di area serangan tersebut.

Ditambah dengan kemampuan mobilitas tinggi dan damage yang besar, Lu Bu bisa bermain agresif ketika menghadapi banyak hero lawan. Meski Lu Bu sangat kuat, pastikan kamu gak terlalu lama berada di area Weiqi tanpa backup dari teman satu tim.

2. Lam

Description
Hero counter Yixing di Honor of Kings selanjutnya adalah Lam. Dengan pergerakannya yang lincah dan damage besar, Lam bisa memberikan tekanan terus-menerus. Begitu Lam menargetkan Yixing dan mengeluarkan Combo Skill-nya, Yixing bakal kesulitan buat kabur.

Pastikan untuk menggunakan Combo Skill Lam dengan tepat agar damage yang dihasilkan bisa lebih maksimal. Lam termasuk hero dengan mekanik tinggi, jadi cukup sulit untuk menguasai hero Jungling ini.

3. Mozi

Description
Hero counter Yixing di Honor of Kings selanjutnya adalah Mozi. Kemampuan Crowd Control dan efek Shield yang dimiliki Mozi bisa memberikan perlindungan untuk teman satu timnya yang ada di dalam area Weiqi, sekaligus membatasi pergerakan Yixing saat team fight.

Hero Roaming terkuat di Honor of Kings ini juga punya tingkat pertahanan yang tinggi. Mozi bisa bertahan lebih lama ketika melawan hero dengan damage tinggi seperti Yixing.

Pertahanan kuat Mozi tidak hanya membantunya menahan damage, tapi juga memberikan ruang untuk tim buat melakukan serangan balasan atau melarikan diri dari pertarungan.

4. Sun Wukong

Description
Hero counter Yixing di Honor of Kings selanjutnya adalah Sun Wukong. Sebagai hero Jungling paling mematikan di Honor of Kings, Sun Wukong bisa memberikan burst damage yang tinggi kepada Yixing. Sun Wukong bisa mendapatkan efek Shield tambahan, sekaligus menangkal Skill dan damage dari serangan Yixing yang mematikan.

Dengan kemampuan tersebut, Sun Wukong bisa langsung masuk ke posisi belakang tim lawan untuk menyerang Yixing sebelum dia sempat mengeluarkan Skill papan Weiqi-nya. Wukong bisa langsung menghabisi Yixing dalam waktu singkat.

5. Zhuangzi

Description
Hero counter Yixing di Honor of Kings selanjutnya adalah Zhuangzi. Hero Roaming ini punya kemampuan Skill yang bisa menghilangkan efek Crowd Control hero lawan. Kemampuan ini bisa meng-counter efek Crowd Control dari papan Weiqi Yixing dan bisa memberikan efek Shield tambahan kepada teman satu tim.

Zhuangzi juga punya mobilitas yang tinggi, jadi dia bisa dengan cepat membantu tim dan memberikan perlindungan saat dibutuhkan. Zhuangzi sangat berguna untuk melindungi hero Farm Lane di Honor of Kings dari serangan Yixing yang mematikan.

Nah, itu dia daftar hero terbaik counter Yixing di Honor of Kings yang bisa kamu gunakan, dijamin hero satu ini gak bisa bergerak leluasa saat team fight. Semoga bermanfaat!

Mau mencoba hero counter Yixing di Honor of Kings? Langsung saja top up Token Honor of Kings di UPOINT.ID terlebih dulu buat mendapatkan hero ini!

Jangan lupa juga Follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe YouTube Channel UPOINT.ID eSport agar bisa mendapatkan informasi terbaru seputar game dan eSport.

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Trending Topics

Dapatkan Cashback hingga 12.000 Koin Shopee Beli Diamonds Apapun di UPOINT.ID Pakai SHopeePay!

>

04 Februari 2025

Dapatkan Cashback 90% hingga 12.000 GoPay Coins! Top Up Games Apapun Hanya di UPOINT.ID!

>

05 Februari 2025

Tim Flying Dutchman dari ITB Juarai Garena Game Jam: Back For Round 2!

>

05 Februari 2025

Garena Umumkan FFWS Global Finals 2025 akan Hadir di Indonesia!

>

05 Februari 2025

Promo FLASH SALE UPOINT.ID & H3ROStore! Dapatkan Bonus 50 Diamonds dalam bentuk Voucher dan Diskon Hingga Rp26.000 Diamonds menggunakan Pulsa Tri atau H3ROStore untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

13 Februari 2025