ONIC Esports Pecahkan Rekor dengan Juara Dunia dan Trofi Terlengkap!

 Artikel

 Hot

ONIC Esports Pecahkan Rekor dengan Juara Dunia dan Trofi Terlengkap!

20 Desember 2024 | by Contributor Upoint

ONIC Esports mencatatkan sejarah baru dengan menjuarai M6 World Championship 2024, mereka jadi tim pertama yang meraih semua gelar juara di ajang bergengsi scene Mobile Legends. Kemenangan ini membuktikan ONIC punya mentalitas juara.

Di ajang M6, ONIC PH menunjukkan performa luar biasa dengan kemenangan sempurna di sepanjang turnamen. Dari babak Knockout Day 1 hingga Grand Final, mereka tidak terkalahkan, meski menghadapi tim-tim kuat dari berbagai negara.

Puncaknya, ketika ONIC PH menghadapi Team Liquid ID di babak Grand Finals M6 dan tim berlogo landak kuning ini sukses menang dengan skor 4-1. Kemenangan di M6 melengkapi koleksi gelar ONIC di scene Mobile Legends.

ONIC Esports Pecahkan Rekor dengan Juara Dunia dan Trofi Terlengkap!


Keberhasilan ONIC Esports di M6 nggak cuma membuat mereka juara dunia, tapi juga melengkapi koleksi gelar mereka di berbagai turnamen besar. ONIC Esports saat ini tercatat sebagai organisasi Esports pertama yang berhasil mengoleksi seluruh trofi MLBB.

Tidak hanya gelar M6, ONIC Esports juga mengoleksi 6 gelar MLBB lainnya, mulai dari level regional hingga internasional. Berikut adalah daftar koleksi gelar MLBB ONIC Esports:

  • 1x M6 World Championship
  • 6x MPL Indonesia
  • 1x MPL Filipina
  • 2x MSC (Mobile Legends Southeast Asia Cup)
  • 2x MPL Invitational
  • 1x Piala Presiden Esports
  • 1x ESL Snapdragon Pro Series

CEO ONIC, Justin Widjaja, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian luar biasa ini. Baginya, kesuksesan ONIC adalah buah dari hasil dedikasi dan kerja keras seluruh tim yang berjuang tanpa kenal lelah.

“Kemenangan di M6 adalah hasil kerja keras, dedikasi, dan semangat pantang menyerah seluruh tim ONIC,” ujar Justin Widjaja.

“Dengan ini, kami tidak hanya menjadi tim pertama yang melengkapi semua gelar bergengsi Mobile Legends, tetapi juga membuktikan bahwa kami adalah organisasi yang mampu menginspirasi generasi muda untuk terus berjuang menggapai mimpi mereka” tambah Justin Widjaja.

Kesuksesan ONIC juga tidak terlepas dari dukungan besar dari fans setia mereka, (Sonic). Mereka selalu mendukung ONIC, baik di saat kemenangan maupun di masa-masa sulit.

Terus ikuti UPOINT.ID buat update terbaru seputar Mobile Legends, berita, jadwal pertandingan, dan info menarik lainnya seputar dunia esports!

Oh iya, Jangan lupa juga untuk Top Up Voucher Mobile Legends hanya di UPOINT.ID. Jangan lupa Follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe YouTube Channel UPoint Esports yaa…

BACA ARTIKEL ESPORTS MENARIK LAINNYA

Trending Topics

Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!

>

01 April 2025

PROMO Setelah Lebaran! Da[atkan Cashback Sampai Dengan 12RB dari GoPay Setiap TopUp di UPOINT.ID!

>

01 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa Indosat di UPOINT.ID, Dapat Bonus 3 Diamonds!

>

01 April 2025

Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Tri di UPOINT.ID, Bonus 12 Diamonds Gratis!

>

01 April 2025

Top Up 355 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Smartfren di UPOINT.ID, Bonus 5+12 Diamonds & 1 GB Kuota Internet Gratis!

>

01 April 2025