Artikel
Mi Yue adalah hero Mid Lane sekaligus Clash Lane di Honor of Kings yang punya kemampuan Healing yang powerfull dari Skill Set-nya. Hero ini juga lincah banget, hero Mi Yue bisa dengan cepat ngejar hero lawan yang ingin kabur atau melarikan dari serangan lawan.
Mi Yue sangat sulit untuk di-lock pergerakannya, apalagi hero ini bisa kebal terhadap kemampuan Crowd Control melalui Skill 3-nya, Umbral Moon. Tapi jangan khawatir, hero seperti Mi Yue tetap bisa dikalahkan kalau kamu tau tips counter Mi Yue di Honor of Kings.
Nah, kali ini UPOINT.ID bakal kasih tau kamu gimana cara buat Mi Yue nggak bisa berkutik di dalam pertandingan. Penasaran apa saja tips counter Mi Yue di Honor of Kings? Simak ulasan artikel berikut ini!
Kemampuan sustain dan damage-nya yang besar membuat Mi Yue jadi lawan yang sulit dihadapi. Tips counter Mi Yue di Honor of Kings adalah gunakan hero yang punya jarak serangan jauh dan bisa terus memberikan tekanan tanpa harus terlalu dekat. Hero Farm Lane terbaik di Honor of Kings seperti Garo atau Consort Yu adalah pilihan yang tepat.
Hero-hero dengan jarak serangan yang jauh nggak hanya bisa bertahan lebih lama di lane, tapi juga efektif buat mencicil darah Mi Yue secara perlahan. Kalau positioning kamu tepat, Mi Yue bakal kesulitan buat mendekat dan membalas serangan.
Sebagai hero Mid Lane, Mi Yue cukup rentan terhadap hero Jungling yang bisa ngasih burst damage tinggi dalam waktu singkat. Jika berhasil memberikan Combo Skill mematikan pada hero ini, Mi Yue nggak akan sempat menggunakan Skill ultimate-nya buat kabur.
Dengan tips counter Mi Yue di Honor of Kings ini, Mi Yue tidak akan bisa melakukan Healing yang membuatnya sangat kuat di saat team fight. Kombinasi serangan burst damage dan timing yang tepat, Mi Yue bisa dikalahkan dengan mudah.
Tips counter Mi Yue di Honor of Kings yang paling penting adalah menggunakan item anti Healing. Mi Yue bisa sangat kuat karena kemampuan Healing dari Skill pasifnya yang bisa memulihkan HP. Sehingga penting untuk membeli item yang dapat mengurangi efek Healing-nya.
Di Honor of Kings, ada beberapa item anti Heal yang cocok untuk lawan Mi Yue, seperti Blazing Cape (defense), Mortal Punisher (physical), dan Venomous Staff (magic). Semua item ini mampu mengurangi efek Healing Mi Yue yang powerfull.
Tips counter Mi Yue di Honor of Kings selanjutnya adalah tekan terus Mi Yue di Early Game. Jangan kasih Mi Yue untuk farming di Early Game, karena semakin Mi Yue dibiarkan bebas di Early Game hero ini akan mendapatkan item dengan cepat.
Kalau Mi Yue dibiarkan farming dengan bebas, Mi Yue akan semakin kuat dan susah dilawan. Jadi, usahakan untuk terus menekan hero ini sejak awal pertandingan, ganggu pergerakannya atau gank setiap kali Mi Yue mencoba farming.
Tips counter Mi Yue di Honor of Kings selanjutnya adalah perhatikan Map. Kemampuan mobilitas-nya yang tinggi membuat Mi Yue bisa rotasi dengan cepat. Jika kamu tidak memperhatikan Map, Mi Yue bisa tiba-tiba muncul dan melakukan gank ke tim kamu.
Jadi, itu dia beberapa tips untuk meng-counter Mi Yue di Honor of kings. Jangan lupa, kerja sama tim di dalam pertandingan juga menjadi kunci penting meraih kemenangan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
Oh iya, buat kamu yang ingin memiliki Mi Yue atau hero-hero lainnya di Honor of Kings, langsung saja top up Token Honor of Kings di UPOINT.ID.
Jangan lupa Follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe YouTube Channel UPOINT.ID eSport agar bisa mendapatkan informasi terbaru seputar game dan eSport.
BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA
Dapatkan Cashback hingga 12.000 Koin Shopee Beli Diamonds Apapun di UPOINT.ID Pakai SHopeePay!
>
04 Februari 2025
Dapatkan Cashback 90% hingga 12.000 GoPay Coins! Top Up Games Apapun Hanya di UPOINT.ID!
>
05 Februari 2025
Tim Flying Dutchman dari ITB Juarai Garena Game Jam: Back For Round 2!
>
05 Februari 2025
Garena Umumkan FFWS Global Finals 2025 akan Hadir di Indonesia!
>
05 Februari 2025
Promo FLASH SALE UPOINT.ID & H3ROStore! Dapatkan Bonus 50 Diamonds dalam bentuk Voucher dan Diskon Hingga Rp26.000 Diamonds menggunakan Pulsa Tri atau H3ROStore untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!
>
13 Februari 2025