Hasil PMGC Last Chance Day 2, Bigetron Gugur, VD ke Grand Final!

 Artikel

 Hot

Hasil PMGC Last Chance Day 2, Bigetron Gugur, VD ke Grand Final!

25 November 2024 | by Contributor Upoint

Babak Last Chance PMGC 2024 Day 2 akhirnya telah selesai, dan hasilnya memberikan kabar baik dan buruk bagi sebagian penggemar PUBG Mobile di Indonesia. Sayangnya, salah satu wakil tim Indonesia, Bigetron Knights, harus menyelesaikan perjalanan mereka di ajang PMGC 2024.

Namun, di tengah kabar kurang baik ini, tim VOIN Donkey sukses menembus enam besar dan mengamankan satu slot di Grand Final PMGC 2024. VOIN Donkey tampil dengan performa yang luar biasa mengingat mereka berhasil meraih posisi pertama di babak PMGC Last Chance Day 1.

Hasil PMGC Last Chance Day 2

Description

Tim-tim yang masuk 6 besar di Last Chance PMGC 2024 memang tampil dengan performa luar biasa. Falcon Esports menguasai posisi ke-1 dengan total 141 poin. Terdapat Insilio menyusul di posisi ke-2 dengan 97 poin, bersama tim asal Indonesia, VOIN Donkey yang ada di posisi ke-3, dan juga mendapatkan 97 poin.

Vicious masuk ke posisi ke-4 mendapatkan 89 poin, sementara hasil Dplus KIA ada di posisi ke-5 dengan 82 poin. Terakhir, ada hasil Regnum Carya Bra berhasil menempati posisi paling bawah di posisi 6 besar dengan 78 poin. Semua tim ini berhasil berhasil lolos ke Grand Finals PMGC 2024.

Hasil akhir poin Bigetron Knights hanya mendapatkan 57 poin, sayangnya poin ini tidak cukup untuk lolos ke Grand Finals PMGC. Bigetron Knights harus terhenti di babak Last Chance dan gagal menembus enam besar.

Tidak hanya Bigetron Knights, beberapa tim lain dari posisi ke-7 hingga posisi ke-16 juga harus tereliminasi di babak Last Chance ini. Berikan dukungan penuh kalian kepada tim VOIN Donkey untuk berjuang di babak Grand Final PMGC. Terus pantau setiap perkembangan serta informasi menarik lainnya seputar dunia esports dan PMGC 2024 hanya di UPOINT.ID!

Oh iya, Jangan lupa juga untuk Top Up Voucher PUBG Mobile hanya di UPOINT.ID. Jangan lupa Follow Instagram UPOINT.ID dan Subscribe YouTube Channel UPoint Esports yaa…

Baca juga artikel menarik lainnya:

Trending Topics

Lebaran Telah Usai! Nikmati Diskon Hingga 9.000 Koin Shopee di UPOINT.ID dengan ShopeePay!

>

01 April 2025

PROMO Setelah Lebaran! Da[atkan Cashback Sampai Dengan 12RB dari GoPay Setiap TopUp di UPOINT.ID!

>

01 April 2025

Top Up 77+8 Diamonds Mobile Legends Pakai Pulsa Indosat di UPOINT.ID, Dapat Bonus 3 Diamonds!

>

01 April 2025

Top Up 70 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Tri di UPOINT.ID, Bonus 12 Diamonds Gratis!

>

01 April 2025

Top Up 355 Diamonds Free Fire Pakai Pulsa Smartfren di UPOINT.ID, Bonus 5+12 Diamonds & 1 GB Kuota Internet Gratis!

>

01 April 2025