Akuisisi Tim Australia, ONIC Esports Resmi Perkenalkan Tim Apex Legends

 Artikel

 Hot

Akuisisi Tim Australia, ONIC Esports Resmi Perkenalkan Tim Apex Legends

21 Januari 2023 | by Contributor Upoint

Satu lagi tim esports Indonesia yang akhirnya mengembangkan sayapnya dengan membuat tim Apex Legends. Setelah sebelumnya pada tahun 2022 lalu, Dewa United mengakuisisi tim Method2madness dan saat ini menjadi salah satu tim Apex Legends terbaik di Indonesia. Dewa United juga sukses melaju ke gelaran APEX Legends Global Series Split 1 Playoff mendatang.

Melalui akun media sosial official tim, ONIC Esports mengikuti jejak Dewa United dengan mengumumkan tim baru mereka. ONIC Esports mengakuisisi tim asal Australia yakni Boogie Boarders. Boogie Boarders sendiri merupakan salah satu tim Apex Legends papan atas di Asia Pasifik. Pada ALGS 2022-23: Split 1 Pro League - APAC South sendiri, Boogie Boarders berhasil menempati posisi 4 dan lolos ke APEX Legends Global Series Split 1 Playoff.

Description

Masuknya 2 tim esports besar asal Indonesia di kompetisi esports Apex Legends menandakan perkembangan yang signifikan pada game bergenre battle royale ini. Tim-tim profesional mulai berdatangan dan turnamen-turnamen kelas internasional mulai muncul dengan memperebutkan total hadiah miliaran rupiah.

APEX Legends Global Series Split 1 Playoff sendiri akan dimulai pada 2 hingga 5 Februari 2023 mendatang dan diikuti oleh 40 tim Apex Legends dari seluruh dunia. Turnamen ini digelar secara offline di London, Inggris dan memperebutkan title tim Apex Legends terbaik di dunia dan uang tunai sebesar US$ 1 juta atau sekitar Rp 15 miliar.

Oh iya, Jangan lupa cek promo terbaru di Upoint hanya di UPoint.id. Jangan lupa Follow Instagram UPoint.id dan Subscribe YouTube Channel UPoint Esports yaa...

Trending Topics

Transaksi di UPOINT.ID dengan GoPay, Dapatkan Cashback 12.000 GoPay Coins!

>

04 Oktober 2024

Cashback Menggiurkan Hingga 12.000 Koin Shopee di UPOINT.ID!

>

04 Oktober 2024

Promo Seru Oktober: Dapatkan Cashback Rp 10.000 dari LinkAja di UPOINT.ID!

>

08 Oktober 2024

Babak Puncak FFWS SEA 2024 Fall Resmi Berlangsung Hari Ini!

>

11 Oktober 2024

Tri x UPOINT.ID: Promo Oktober! Dapatkan Bonus 5 Diamonds dan 12 Diamonds Plus Kuota Internet Tri 1 GB Setiap Pembelian Diamonds untuk Game Free Fire di UPOINT.ID!

>

15 Oktober 2024

Related Topics

TSM Berhasil Tampil Sebagai Pemenang APEX Legends Global Series Split 1 Playoff London 2023

>

07 Februari 2023

Tidak Dapatkan Visa, Dewa United Esports Gagal Bertanding di Turnamen ALGS 2023 Split 1 London

>

04 Februari 2023

Dewa United Esports Berhasil Lolos Ke Dalam Turnamen APEX Legends Global Series Split 1 Playoff

>

22 Desember 2022

Tim Reignite Berhasil Juarai Apex Legends Global Series Split 2 Playoff

>

04 Mei 2022

2 Wakil Indonesia Tereliminasi Dari Turnamen Apex Legends Global Series: Split 2 Playoffs

>

01 Mei 2022