Artikel
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sekaligus Dewan Pembina Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI), Sandiaga Uno, mengunjungi Pusat Latihan Nasional (Pelatnas) Esports. Kehadiran Sandiaga Uno ini bertujuan untuk memberikan wejangan dan semangat kepada para atlet peserta Pelatnas esport.
Dalam kunjungannya, Sandiaga Uno menitipkan pesan kepada para coach dan calon atlet untuk terus bersemangat dalam menjalani pelatihan untuk menorehkan prestasi Internasional. "Saya melihat semangat dari atlet dan coach beserta juga official akan memastikan prestasi kita. Kita harus menunjukkan prestasi terbaik targetnya," kata Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno juga menyebutkan kepada para atlet Pelatnas Esports bahwa targetnya adalah untuk mendapatkan medali di Olimpiade. "Target kita adalah olimpiade. Dan di Olimpiade juga kita dorong pengembangan ekosistem dan ketua umum menugaskan kita untuk mendevelop 5 game nasional. Mudah-mudahan bisa mendunia," kata Sandiaga.
Sebagai penutup Sandiaga Uno berharap Indonesia bisa mendapatkan prestasi terbaiknya di SEA Games 2021 Vietnam mendatang karena akan bisa menjadi awal kebangkitan ekonomi Indonesia. Ditambah pula, Indonesia telah ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia Esports / IESF World Championship 2022 yang bakal digelar di Bali.
“Seperti kita ketahui, akan diadakan Piala Dunia Esports di Bali, dan direncanakan akan dihadiri 120 negara," ujar Sandiaga Uno. "Dari event ini, tentu saja akan terjadi peningkatan kunjungan dan akan pula menjadi pemicu ekonomi dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” ungkap Sandiaga.
Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Staff Khusus Presiden, Diaz Hendropriyono didampingi oleh Ketua Harian PBESI, Komjen Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo, S.H., M.Hum, Ketua Pelatnas RM Ibnu Riza Pradipto, beserta jajaran PBESI lainnya. Sandiaga Uno pun akan membantu perkembangan ekonomi kreatif termasuk ekosistem esports.
Oh iya, Jangan lupa cek promo terbaru di Upoint hanya di UPoint.id. Jangan lupa Follow Instagram UPoint.id dan Subscribe YouTube Channel UPoint Esports yaa...
Promo Top Up Free Fire Pakai Pulsa IM3 di UPOINT.ID, Dapat Bonus 5 Diamond!
>
02 Juli 2025
Promo Top Up Free Fire Pakai Shopeepay di UPOINT.ID, Langsung Dapat Bonus 12 Diamonds!
>
03 Juli 2025
Promo UPOINT.ID: Dapatkan Bonus 12+12 Diamonds Setiap Pembelian 720 Diamonds Free Fire menggunakan pulsa Telkomsel di UPOINT.ID!
>
01 Juli 2025
Promo UPOINT.ID: Dapatkan Bonus 12 Diamonds Setiap Pembelian 355 Diamonds Free Fire menggunakan pulsa Telkomsel di UPOINT.ID!
>
01 Juli 2025
Promo UPOINT.ID: Dapatkan Bonus 12 Diamonds Setiap Pembelian 140 Diamonds Free Fire menggunakan pulsa XLSmart atau XLStore di UPOINT.ID!
>
16 Juli 2025
Lepas Timnas Esport Indonesia, Menpora Harap Indonesia Pulang Membawa Gelar Juara!
>
09 November 2024
Nihil Medali, Ini Hasil Timnas Esports Indonesia di Asian Games 2022 Hangzhou!
>
04 Oktober 2023
Daftar Atlet Timnas Indonesia yang Ikut Asian Games 2022 Hangzhou
>
17 September 2023
CATAT! Ini Jadwal dan Format Lengkap Asian Games 2022 PUBG Mobile
>
16 September 2023
IESF WEC 2023: Timnas MLBB Indonesia Berhasil Melaju ke Babak Playoff
>
01 September 2023